Sabtu, 17 November 2012

Norwich Cegah MU Kembali ke Puncak

Manchester United gagal kembali ke puncak klasemen Premier League setelah takluk dari Norwich City 0-1 di Carrow Road, Minggu (19/11) dini hari.

Kemenangan besar sang seteru, Manchester City beberapa jam sebelum kickoff membuat pasukan Sir Alex Ferguson tak punya pilihan lain selain menang demi bisa tetap menguasai posisi teratas.

Namun The Canaries tak mau menyerah begitu saja meski tim tamu lebih mendominasi dan melakukan start gemilang. Tembakan Robin Van Persie mampu ditepis kiper Norwich, John Ruddy di menit awal sebelum Setan Merah terus menggempur pertahanan tuan rumah.

Norwich memang hanya sesekali menyerang namun itu sudah cukup merepotkan lini belakang United. Robert Snodgrass dan Anthony Pilkington memanfaatkan sisi lapangan untuk mengacaukan pertahanan tim tamu, sementara alur serangan dikendalikan Wes Hoolahan.

Kepercayaan diri Norwich kian meninggi dan akhirnya mendapatkan satu peluang emas lewat Grant Holt, namun upaya kapten Norwich itu meneruskan umpan silang Snodgrass mampu diantisipasi tekel Chris Smalling.

Babak kedua United kembali melancarkan serangan bergelombang mereka, namun keasyikan menyerang mereka lengah dan hal itu dimanfaatkan dengan baik oleh Norwich di menit 60. Pilkington membobol gawang Anders Lindegaard memanfaatkan crossing yang dikirim Hoolahan.

Kemandulan United membuat Ferguson gerah dan memasukkan Paul Scholes serta Danny Welbeck untuk menambah suntikan tenaga di lini depan. Hadirnya kedua pemain tersebut membuat United kian ganas dan menaikkan tempo permainan.

The Canaries hanya bisa bertahan menahan gempuran serangan tim tamu, namun mereka berhasil melakukannya sepanjang sisa waktu pertandingan dan memastikan skor tetap 1-0 untuk kemenangan anak asuh Chris Hughton.

Kekalahan ini membuat United tertahan di peringkat kedua terpaut satu poin dari City, sementara Norwich naik ke peringkat 13 klasemen. 

0 komentar: